BUNTOK, Newsbin.com – Kapolres Barito Selatan, AKBP Yusfandi Usman mengajak organisasi di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) serta ikut berpartisipasi membantu mensukseskan vaksinasi.
“Ini merupakan upaya melibatkan masyarakat dalam hal ini Ormas untuk menjaga situasi Kamtibmas dan membantu mensukseskan vaksinasi” kata Yusfandi saat menggelar pertemuan dengan beberapa Ormas di cafe Ahwa Buntok, Newsbin pada Selasa (18/1/2022).
Mantan Kasubbid Provost Polda Kalteng ini mengatakan hal ini juga menindaklanjuti perintah Kapolri bahwa harus berkomunikasi baik dengan masyarakat. Mereka ini bagian dari masyarakat yang terorganisir dalam organisasi.
Sehingga dirinya mengajak para Ormas ini berdiskusi, bertukar pikiran dan mencari solusi tentang permasalahan yang ada di Barito Selatan. Tujuannya untuk menjaga situasi Kamtibmas aman, tentram dan tertib.
Dengan demikian perekonomian masyarakat InsyaAllah dapat berjalan dengan lancar, bisa bekerja dengan baik.

“Karena dalam menjaga situasi Kamtibmas, kami tidak bisa bekerja sendiri, harus ada dukungan dari semua pihak. Salah satunya dengan para Ormas ini,” ucap dia.
Ia pun meminta semua pihak membantu jajarannya bekerja bersama-sama sampai kesemua Polsek dan Desa-Desa untuk menjaga Kamtibmas.
Selain itu, lanjut dia, pihaknya juga meminta Ormas ikut berpartisipasi membantu mensukseskan vaksinasi.
“Karena tanpa bantuan sosialisasi dari para Ormas ini kami dari Kepolisian tidak bisa apa-apa,” kata dia.
Sementara itu, Jailani sebagai ketua Ormas Pemuda Pancasila, mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Kapolres baru karena telah mengundang bersama-sama untuk membicarakan Kamtibmas.
“Alhamdulilah Kapolres merespon apa saja yang telah dilakukan. Kita mendukung penuh baik untuk menjaga Kamtibmas maupun suksesi vaksinasi,” ucap Jailani.
Herman