Berikan Bansos, Kasat Binmas Polres Lampung Tengah Soan Ke Ponpes Darul Muklisin Dan Ponpes Rodatur Sholihin

0
308
Iklan

Lampung Tengah Newsbin.Com – Guna mempererat tali silaturahmi dan menjaga ukhuwah islamiyah yang sudah terjalin selama ini, Kasat Binmas Polres Lampung Tengah AKP Kurmen Rubiyanto,S.H.,M.M bersama anggotanya melaksanakan anjangsana di Ponpes Darul Muklisin Kp. Terbanggi Subing Kec. Gunung sugih dan Ponpes Rodatur Sholihin Kp.Purwosari Kec. Padang ratu Kab. Lampung Tengah. Newsbin pada Selasa (24/1/2022)

Mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Oni Prasetya,S.I.K, Kasat Binmas AKP Kurmen menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan tersebut adalah untuk menjaga sinergitas dan soliditas yang selama ini sudah terjalin baik antara Polri dan Nahdlatul Ulama ,menumbuhkan rasa persaudaraan yang erat dan jalinan komunikasi yang harmonis serta menghimbau agar tidak terpengaruh dalam ajaran radikalisme guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman ,nyaman dan kondusif.’’kata Kurmen

Selain melaksanakan silaturahmi, Kasat Binmas dengan didampingi anggota KBO. Binmas Polres Lam-teng, Iptu. Nazarudin, PS. Kanit. Binpolmas Sat. Binmas Polres Lam-teng, Aiptu. Hasanudin, PS. Kanit. Bintibsos Sat. Binmas Polres Lam-teng, Aiptu. M. Aprijal, PS. Kanit. Binkamsa Sat. Binmas Polres Lam-teng. Aiptu. Ferry Budi Santoso juga membagikan sembako berupa beras 5 Kg sebanyak 12 karung kepada masing-masing Pondok Pesantren.

Bantuan sosial tersebut diterima langsung oleh pengasuh Ponpes Darul Muklisin Ustad Muhammad Rois Al. Hafidz dan pengasuh Ponpes Rodatur Sholihin.

Pihaknya menghimbau kepada pengasuh Ponpes dan seluruh santriawan/i dalam melaksanakan kegiatan aktifitas belajar mengajar atau aktifitas yang lainya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan walaupun sudah divaksin. Karena kepatuhan akan prokes merupakan cara yang efektif untuk mencegah penularan virus Covid-19.” Demikian pungkasnya.

(Humas LT)
Dari Lampung Tengah Trimo Riadi Newsbin Melaporkan.

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini