Kapolres Barsel Laksanakan Kunker Ke Polsek GB.Awai Sekaligus Cek Pelaksanaan Vaksin Merdeka Anak

0
471
Iklan

BUNTOK, Newsbin.com – Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. bersama Ibu Ketua Bhayangkari Ny. Dwi Yusfandi Usman bersama PJU Polres Barsel melaksanakan kunjungan kerjanya ke Polsek GB.Awai sekaligus mengecek pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Anak, bertempat dihalaman Mapolsek GB.Awai Desa Tabak Kanilan, Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah. Newsbin Kamis (27/1/2022) pagi.

Dikatakan Kapolres, segai bagian dari program kerjanya, dimana dirinya menjabat sebagai Kapolres Barsel yang baru, untuk mengecek sarana prasarana dan personel ditingkat Kecamatan, sekaligus menyampaikan pesan dari Bapak Kapolri melalui Bapak Kapolda dan kami sampaikan sebagai jajaran kepolisian ketingkat Kecamatan, bahwa harus ada komunikasi yang intens antara Masyarakat dan Polri.

“Sehingga saya menekankan kepada Kapolsek dan jajaran personelnya kebawah, harus membuka komunikasi dengan Masyarakat. Tidak boleh ada komunikasi yang putus antara Masyarakat dan Polri”, ucapnya.

Dikonfirmasi terkait pelaksanaan vaksin pada hari ini, orang nomor satu dijajaran Polres Barsel itu menyampaikan, vaksinasi yang berada ditingkat Kecamatan merupakan target dari pihaknya yang harus rampung sebelum bulan Maret 2022 ini.

“Kita juga kejar percepatan vaksin ke-2 yang harus mencapai 70 persen termasuk untuk vaksin lansia. Jika sudah terpenuhi segala klasifikasi tersebut, kita sudah bisa melakukan vaksin booster” pungkas Kapolres

Herman

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini