Sebuku Coal Group Bertanggung Jawab Atas Dana Kompensasi

0
412
Iklan

Kotabaru newsbin.com – Sebuku Coal Group (SCG) hadiri peletakan batu perta ma pembangunan Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1004/Kotabaru. Dimana, pembangunan tersebut menggunakan dana kompensasi tambang batubara sebanyak 7,5 Miliar rupiah di Jalan M. Alwi Desa Semayap Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan, pada hari Jumat tanggal (28/01). Newsbin pada 28/01/2022.

Manajemen SCG diwakili Luhut Siregar, pada kesempatan sambutannya mengatakan, Bahwa Sebuku Coal Group selalu menjaga komitmen dan tanggung jawab terhadap peningkatan fasilitas umum khususnya di Kabupaten Kotabaru.

“SCG selalu komitmen dan bertanggungjawab terhadap peningkatan fasilitas umum”, ujarnya.

Kompensasi yang telah disepakati bersama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kotabaru salah satunya adalah pembangunan Makodim 1004 Kotabaru yang tentunya akan menjadi kabangaan bagi masyarakat.

Keberadaan Kodim di suatu wilayah telah diketahui sangatlah penting, selain untuk menjaga keutuhan dan stabilitas Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Kodim juga berperan sebagai penyelenggara pembangunan daerah.

Luhut menambahkan mewakili SCG, dalam masa pandemi saat ini, pihaknya memberikan apresiasi bahwa Kodim 1004 Kotabaru berhasil menyelenggarakan kegiatan vaksinasi gratis untuk masyarakat dengan ketercapaian lebih dari 80 persen hingga saat ini.

Semoga dengan dibangunnya Kantor Makodim 1004 Kotabaru ini, lanjutnya lagi, akan memberikan keamanan serta kenyamanan dalam melakukan tugas. Begitu juga masyarakat bisa merasakan keberadaan serta manfaatnya. Oleh karena itu, kami berharap pembangunan kantor Makodim 1004 Kotabaru ini dapat berjalan lancar dan sesuai dengan target yang ingin dicapai.

Acara peletakan batu pertama dihadiri sejumlah Pejabat Forkopimda, Dandrem 101 Antasari Kalimantan Selatan, Perwakilan manajemen Sebuku Coal Group, Tokoh Agama, dan tamu undangan lainnya

Rzq. Kaperwil

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini