Lampung Tengah Newsbin.Com – Bentuk Sinergitas jajaran Polres Lampung Tengah Polda Lampung Bersama Forkopimda Lampung Tengah melaksanakan Patroli skala besar dalam rangka menjaga Harkamtibmas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Minggu malam (1/5/22) pukul 21.00 Wib. Newsbin Pada Senin (02-05-2022).

Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya,S.I.K.,M.Si bersama Bupati Hi. Musa Ahmad, S.Sos serta Dandim 0411/KM Letkol Inf Sihono melaksanakan Patroli skala besar dengan tujuan untuk mengurai masyarakat agar tidak menggelar takbir keliling yang dapat menimbulkan kerumunan, dan menggantinya dengan pelaksanaan takbiran di Masjid atau Mushola sesuai surat edaran yang telah dikeluarkan Kemenag RI maupun Bupati Lampung Tengah.

Dikarenakan situasi masih pandemi sehingga dikhawatirkan rawan terjadinya cluster baru ditengah masyarakat.
Selain itu , kata Kapolres konvoi kendaraan saat malam takbiran dengan memasang knalpot bronk masih menjadi kebiasaan bagi kalangan muda dalam merayakan malam sebelum Lebaran sehingga hal tersebut dapat memicu terjadinya gesekan-gesekan antar remaja yang bisa mengakibatkan,perkelahian hingga tawuran.

‘’Ini yang kita tekan dan antisipasi sehingga diharapkan kegiatan tersebut tidak dilaksanakan, melainkan diisi dengan kegiatan-kegiatan yang positif,’’kata AKBP Doffie
“Juga kerawanan kamtibmas lainnya, seperti penggunaan petasan dan kembang api, yang dapat mengakibatkan kebakaran, Balap liar apalagi sampai Pesta miras. Jika ditemukan, Kami akan tindak tegas,’’tambahnya

Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya juga ingin memastikan kesiapsiagaan petugas, baik dari TNI-Polri, Pemerintah Daerah maupun unsur terkait dalam mengamankan para pemudik yang masih melakukan perjalanan pada malam takbir sehingga pemudik tetap merasa aman melintasi wilayah Lampung Tengah.
Tidak hanya diwilayah Gunung Sugih dan Terbanggi Besar, Kapolres juga menekankan kepada Polsek jajaran untuk memastikan situasi yang aman, nyaman dan kondusif diwilahnya masing-masing.

“Team Anti Begal atau yang kita sebut dengan Unit Reaksi Cepat Polres Lampung Tengah juga bergerak guna mencegah kejahatan jalanan dan gangguan Kamtibmas lainya seperti Begal, Curat, Curas, Curanmor dan Premanisme,”ungkapnya
Bupati Musa Ahmad mengimbau kepada masyarakat Lampung Tengah untuk menjaga situasi yang dan pada esok hari pada pelaksanaan Sholat Idul Fitri agar dilaksanakan di Masjid dan Mushola Sekitar dan tidak melaksanakan sholat ied di Lapangan terbuka.
Sementara itu Dandim 0411/KM Letkol Inf Sihono mengatakan personel TNI dikerahkan dalam pengamanan malam takbir , sehingga hal hal yang tidak diinginkan tidak terjadi di wilayah Lampung Tengah. TNI – Polri serta pihak yang terkait siap mengamankan sitausi yang aman dan kondusif diwilayah Lampung Tengah.’’demikian pungkasnya (Humas LT)
Trimo Riadi Newsbin.