Buntok Newsbin.Com – Masyarakat harus menjaga dan memelihara hasil pembangunan atau program Tentara Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke-114. Hal tersebut disampaikan Pangdam XII/TPR Mayor Jendral TNI Sulaiman Agusto Hambuako saat menutup TMMD ke-114 di Buntok. Newsbin, pada Rabu, 24/08/2022.
“Kami meminta masyarakat menjaga, dan memelihara hasil pembangunan TMMD ini agar bisa dimanfaatkan dengan durasi waktu yang lama,” Kata Sulaiman Agusto Hambuako.
Ia juga menyampaikan terima kasihnya kepada Pemerintah Daerah Barsel yang sudah menganggarkan kegiatan TMMD sehingga bisa dilaksanakan.
Begitu juga kepada forkopimda dan masyarakat yang sudah bahu-membahu mendukung, baik secara materil maupun moril.

Ia juga berharap kepada Pemerintah Barsel dan Bartim agar bisa menganggarkan TMMD ke – 115 di tahun selanjutnya.
“Kami angkatan darat hanya mampu memberikan tenaga kami untuk melakukan kegiatan-kegiatan karya bhakti atau bhakti ABRI seperti TMMD ini,” Ucap dia.
Diakhir kegiatan Jendral Bintang dua itu menyampaikan permohonan maaf karena ketidakhadiran Wakasad dalam acara penutupan TMMD disebabkan cuaca buruk yang saat ini melanda Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.
“Beliau terhalang cuaca karena saat ini, di Balikpapan sedang hujan deras. Sehingga helikopter tidak bisa terbang,” Jelasnya.
Acara penutupan TMMD ke 114 itu, dihadiri oleh Pj. Bupati Barsel Lisda Arriyana dan Bupati Bartim Ampera Mebas maupun sejumlah undangan.
Herman.