PT. Arutmin Indonesia Gandeng PWI Kotabru Gelar Buka Bersama

0
84
Iklan

Kotabaru Newsbin.com – PT.Arutmin Indonesia NPLCT Kotabaru, menggelar ajang silaturahmi dengan segenap jurnalis yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) sekaligus melaksanakan buka puasa bersama (bukber). Newsbin, pada Jum’at 07/04/2023.

Aacara tahunan yang sudah rutin dilaksanakan ini berlangsung pada Kamis (06/04) sore di Komplek PT Arutmin NPLCT, jalan Berangas, Desa Sarang Tiung, Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan.

PT Arutmin NPLCT melalui Superintendent Operation, Purwanto mengucapkan terimakasih atas kehadiran pewarta Kotabaru itu. Menurutnya kehadiran media main stream di era digital sudah menjadi kebutuhan bersama, termasuk publikasi terhadap PT Arutmin itu sendiri.

Purwanto berharap jalinan kemitraan yang sudah lama terjalin itu dapat tetap terja dan lestari.

“Mudah-mudahan ke depan kemitraan ini tetap terjalin”, harapnya.

Sementara itu Ketua PWI Kotabaru Ahmad Nur ahsin mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya bukber. Ia berharap kerjasama yang telah terjalin sejauh itu tetap berkerlanjutan.

Diharapkan lagi, lanjut Ahmad, kehadiran PWI Kotabaru dapat memberikan yang terbaik bagi PT Arutmin NPLCT.

RZQ

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini