Rapat Paripurna DPRD Kotabaru Masa Persidangan 1 Tahun 2024 Dihadiri Bupati

0
54
Iklan

NEWSBIN.COM Kotabaru – Bupati Kotabaru, H. Sayed Jafar Alaydrus pada Senin (18/11) menghadiri rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) masa persidangan I rapat ke-II tahun sidang 2024-2025, di Ruang Sidang DPRD Kotabaru. Newsbin, pada Minggu 24/11/2024.

Bupati Kotabaru memberikan apresiasi terhadap kinerja DPRD telah melakukan pembahasan satu buah Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2025 dalam forum rapat. Evaluasi itu bertujuan untuk menguji kesesuaian dengan peraturan perundang-undangan yang meliputi aspek teknis, material, legalitas untuk ditetapkan sebagai peraturan daerah.

“Terimakasih kepada Ketua beserta Wakil Ketua DPRD beserta anggota atas apresiasi, kritik an saran terhadap kinerja pemerintahan,” ucap Sayed Jafar.

Segala kritik, Lanjut Bupati, evaluasi, dan sumbang saran yang konstruktif dari segenap anggota DPRD yang telah disampaikan saat rapat Raperda akan ditindaklanjuti untuk perbaikan pelaksanaan yang akan datang demi memperbaiki penyelenggaraan pemerintah yang lebih baik.

Ketua DPRD Kotabaru, Suwanti, mengatakan agenda rapat paripurna adalah penyampaian laporan akhir Fraksi-Fraksi DPRD terhadap proses pembahasan 1 buah raperda tentang APBD tahun anggaran 2025 dan Penetapan program pembentukan perda (Propemperda) tahun 2025.

Selain Bupati rapat itu dihadiri oleh Polres Kotabaru, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah dan diikuti oleh anggota DPRD.

Rzq.

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini