NEWSBIN.COM Kotabaru – Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Kotabaru pada Senin (25/11) menggelar pelatihan saksi peserta pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 dengan mengusung tema ‘Meningkatkan Peran, Dan Tugas Saksi Dalam Tahapan Pemungutan, Dan Penghitungan Suara’, di Meeting Room Lt. 5 Grand Surya Hotel Kotabaru. Newsbin, pada Rabu, 27/11/2024.
Acara dihadiri Ketua dan kordinator Bawaslu, TNI, KPU, Kesbangpol, PMII dan HMI Kotabaru, wartawan, dan perwakilan saksi pemilihan dari 3 pasangan calon.
Bertindak sebagai narasumber, Praktisi Kepemiluan Rusdiansyah, Kepala Badan Kesbampol, Hj Melinda Ratna Agustina, S.STP., M.IP., dan Ketua KPU Kab. Kotabaru, Andi Muhammad Saidi, S. Sy., M.Sos. Ketua Bawaslu Kotabaru Rony Syafriansyah, S,Ikom mengatakan, tujuan utama dari pelatihan adalah untuk memberikan pembekalan kepada Saksi agar dapat menjalankan tugas secara profesional, memahami aturan hukum yang berlaku dalam kepemilihan yang jujur, adil, dan transparan.
Menurutnya, saksi merupakan Pihak yang krusial dalam proses pemungutan, penghitungan suara berjalan secara jujur, dan adil.
“Peserta pemilihan wajib memiliki saksi yang dapat memastikan suksesnya seluruh proses serta menjaga kemurnian suara di TPS,” Tutupnya.
Rzq.