NEWSBIN.COM Buntok – Polres Barito Selatan (Barsel), menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah / Tahun 2025 bertempat di Masjid Istiqomah Mapolres, Newsbin, pada Senin ,3/2/2025 pagi.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Kapolres Barsel AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K. bersama Ketua Bhyangkari Cabang Ny. Indah Asep beserta para pejabat utama dan personel Polres dan pengurus Bhayangkari Cabang yang beragama Islam.
Bertindak selaku pemberi tausiyah yakni Ustad Akhmad Syarani, Lc. dengan tema hikmah Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW kita tingkatkan kualitas ibadah dan kinerja guna menjadi Polri Presisi Indonesia Maju.
Kapolres Barsel AKBP Asep mengatakan pentingnya nilai-nilai spiritual dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam menjaga profesionalisme dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kami berharap melalui peringatan Isra Mi’raj ini, seluruh personel Polres Barsel dapat semakin meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dan mengimplementasikannya dalam tugas melayani masyarakat,” ujarnya.
Peringatan Isra Miraj ini tidak hanya menjadi ajang refleksi keagamaan, tetapi juga sebagai wadah mempererat silaturahmi antar personel Kepolisian dan keluarga besar Polres Barsel melalui kebersamaan yang berlangsung dengan penuh kekhidmatan.
(Her/Humas)